Sabtu, 17 November 2012

Opini


“Perkembangan Zaman yang Melanda Kaum Remaja”

        Perkembangan zaman yang melanda kaum remaja pada daerah perkotaan di Indonesia mengakakibatkan perubahan budaya. Dahulu, kaum remaja wanita begitu mementingkan akan harga diri di depan kaum laki – laki. Kini, sebagian para wanita remaja begitu senangnya mendekati laki – laki tanpa rasa malu. Ini membuat budaya Indonesia yang dahulu begitu di junjung tinggi oleh para wanita kini sedikit demi sedikit menghilang. Kini, remaja Laki – laki pun mudahnya bersenda gurau dengan kerabatnya dengan meggunakan kata – kata kasar. Tata krama dalam pergaulan sudah tidak lagi di hiraukan keberadaannya.
        Hal ini di akibatkan mudahnya Budaya Barat masuk ke Indonesia dengan berbagai cara. Dari mulai media internet, hingga sinetron - sinetron remaja yang mengajarkan perkataan/ucapan, tata krama, juga pergaulan yang kurang menunjukan Budaya Indonesia. Lingkungan dan keluarga juga sangat mempengaruhi tumbuh kembang remaja dalam pembentukan karakternya. Remaja yang mendapatkan didikan yang baik di ligkungan dan di keluarga biasanya tidak mudah terpengaruh dengan pergaulan yang tidak baik.
        Penulis mengambil tema tentang “Perkembangan Zaman yang Melanda Kaum Remaja” karena telah banyak di temui permasalahan remaja terutama tentang Budaya mereka yang merusak masa depan anak – anak Bangsa dan juga Budaya Bangsa kita kelak.
        Alangkah baiknya bila para Orang tua mendidik anaknya ke arah Agama dan tata krama saat bergaul di masyarakat. Remaja di indonesia perlu di bimbing secara mental di sekolah ataupun di rumah agar dapat menghadapi perubahan zaman dan globalisasi yang terjadi. Hal ini akan membuat para remaja lebih selektif dalam pergaulan serta dalam berprestasi di bidang akademik maupun non akademik. Tanpa dukungan keluarga dan lingkungan hal ini tidak akan berjalan. Semua inidemi maja depan penerus Bangsa Idonesia kelak.
        Kesimpulan dalam permasalahan ini adalah, remaja di Indonesia terutama di daerah perkotaan perlu dididik untuk menghadapi masa depan dengan mempertahankan Budaya Indonesia yang bermartabat dan berharakat.

 By : Firda Huurunnisa



Tidak ada komentar:

Posting Komentar