Kamis, 01 November 2012

Feature


Hari Peringatan  " L'Arc~en~Ciel "!!!!

Hari itu matahari bersinar sangat terik. Ya, Hari yang di tunggu-tunggu lebih dari 12000 orang pecinta L’Arc~en~Ciel (dalam bahasa indonesia artinya pelangi) seluruh penjuru Indonesia dan ada pula yang berasal dari luar negeri. Kami semua berkumpul dengan penuh semangat di 1 tempat yang begitu sakral bagi kami. Bertahun-tahun para fans menanti kehadiran band legendaris asal Jepang ini. Aku pun sudah menunggu begitu lama saat-saat ini. Karena ini adalah pertama kalinya mereka mengadakan konser di Indonesia.

foto penonton saat mengantri di depan gerbang masuk
  

Bersama 2 orang sahabatku, aku mulai antri berdesak-desakan di pintu gerbang lapangan D senayan di mana band fenomenal itu mengadakan konser yang bertajuk “L’Arc~en~Ciel World Tour 2012”. Langit mulai memperlihatkan awan mendungnya. Udara pun berubah menjadi panas tanpa adanya angin yang bertiup. Tetapi, itu tidak mengurangi 1% pun semangat buat aku dan seluruh fans yang sudah jauh-jauh datang.
Sudah hampir 4 jam aku dan sahabat-sahabat pecinta L’Arc~en~Ciel atau yang biasa di sebut Laruku tetap tertahan di depan gerbang. Tepat pukul 16.00 gerbangpun di buka. Aksi desak-desakan dan dorong-doronganpun tidak bisa di hindari justru itu menjadi gelak tawa seru yang membuat kami semakin bersemangat.

                                fotoku dan wisnu saat mengantri masuk ke depan panggung.

Sesampainya di dalam, aku besama kedua sahabatku langsung menuju ke barisan antrian. Tak di sangka kami kembali mengantri berdesak-desakan dan tertahan selama 2 jam untuk dapat masuk ke depan panggung. Keringat yang sudah membasahi baju membuat lengket seluruh tubuh. Rasa pegal akibat terlalu lama berdiri mulai terasa. Punggungku pun mulai terasa sakit akibat tas berbeban berat. Haus yang teramat di rasakan seluruh penonton Laruku.
Pukul 18.00 akhirnya tiba. Rasa senang yang tidak terbendung. Akhirnya aku bisa masuk! Yes..!. setelah aku masuk hingga di depan panggung, aku mulai khawatir karena terus berdesak-desakan dan tidak di perbolehkannya menbawa minum. Aku dan semua penonton berdiri menunggu sampai pukul 20.00, ya, waktu yang sangat lama.
Suara-suara lagupun mulai mengalun. Tetapi belum ada 1 sosok pun personil Laruku yang terlihat. Aku mulai tak sabar. 

                                                  foto saat konser

Teriakan histeris bergema di Lapangan D SENAYAN saat itu. Laruku sudah di panggung. Tetapi aku sangat kesulitan melihat mereka. Sampai beberapa lagu yang mereka bawakan keadaanku ternyata semakin memburuk. Rasa perih di perut akibat belum adanya makanan yang menghampiri mulutku sejak pagi membuat semangatku luntur seketika. Aku sangat butuh air saat itu. Tetapi aku hanya mendapatkannya sedikit.
Keadaanku membuat aku sangat tidak fokus pada konser yang berjalan. Aku tetap mencoba menahan sakit  di perut dan pusing yang aku rasakan. Sampai sesaat sakitnya pun hilang. Aku mulai fokus pada lagu yang di bawakan. Terutama lagu Anata. Lagu yang di bawakan mengalun indah, ditambah rintik hujan yang turun. Sungguh mengharukan. Hingga tak terasa air mataku dan beberapa penonton mengalir. Bukan karena sedih, tetapi karena bahagia. Bahagia karena orang-orang yang kami idolakan dulu terasa sangat jauh, kini mereka hadir di depan mataku dan semua penggemar Laruku.
                                       foto kedua sahabatku

Saat yang tidak inginkan tiba. Konsernya berakhir begitu cepat. Aku mulai berjalan keluar lokasi konser. Ribuan orang memadati jalanan. Banyak artis-artis papan atas ikut hadir, mereka terlihat masih di sekitar tempat konser.
 Aku sudah tidak memiliki tenaga untuk berjalan. Akupun membeli segelas teh manis untuk di minum dan aku bersama kedua shabatku segera pulang karena hari telah menunjukan tengah malam. 


Foto Tiket Premium Konser L'Arc~en~Ciel World Tour di Jakarta

Keesokan harinya aku teringat akan hari konser itu. Aku lupa akan membeli merchandise dari konser itu. Huuuaaaa!! (T_T) aku benar-benar mau mereka kembali Ya Allah!!!!  


By : Firda Huurunnisa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar